BELAJAR BARENG BERMANFAAT UNTUK SEMUA

Rabu, 30 November 2022

SOAL UTS PAI KELAS 6 KURIKULUM K13

 

UJIAN TENGAH SEMESTER 

Tahun ajaran 2022 - 2023 

 

 

NAMA : .............

MAPEL : pai  

KELAS : 6

PILIHLAH JAWABAN YANG BENAR

1. Surat Al-Kafirun berjumlah berapa ayat?

A. 4 Ayat B. 5 Ayat
C. 6 Ayat D. 7 Ayat

2. Surat Al-Kafirun diturunkan di kota?

A. Mekkah B. Madinah
C. Mesir D. Palestina

3. Arti Al-Kafirun adalah…

A. Orang-orang beriman B. Orang-orang kafir
C. Orang-orang munafik D. Orang-orang baik

4. Berikut yang merupakan salah satu kandungan dari Surat Al-Kafirun, yaitu…

A. Toleransi beragama B. Larangan menghardik anak yatim
C. Allah itu Al-Ahad D. Meminta perlindungan hanya kepada Allah

5. Apa itu toleransi?

A. Sikap saling mencela B. Ghibah
C. Sikap adil terhadap sesama D. Sikap saling menghargai perbedaan

6. Berikut yang merupakan sebab turunnya Surat Al-Kafirun, yaitu…

A. Banyaknya orang kafir yang ingin masuk Islam

B. Nabi Muhammad SAW akan segera hijrah

C. Orang kafir mengajak Nabi Muhammad SAW untuk saling bertukar masuk agama satu sama lain

D. Orang kafir tidak mau masuk Islam

7. Pada hari Minggu Tono ingin pergi ke gereja, namun Agung yang beragama Islam mencoba melarang Tono karena menurutnya tidak perlu beribadah ke gereja. Sikap Agung adalah contoh perilaku…

A. Tidak menghargai agama lain
B. Menghargai agama lain
C. Biasa-biasa saja
D. Memang harusnya seperti itu

8. Sebelum membaca Surah Al-Kafirun, kita sangat dianjurkan untuk membaca…

A. Ta’awudz B. Hamdalah
C. Tasbih D. Takbir

9. Jika ingin membaca Surah Al-Kafirun dalam sholat, maka kita bisa membacanya setelah bacaan…

A. Rukuk B. Al-Fatihah
C. Sujud D. Tasyahud Awal

10. Perhatikan pernyataan berikut!

(1) Andi menggunakan bahasa Inggris ketika berbicara dengan suku Jawa

(2) Dika mengucapkan salam selamat pagi kepada guru yang beragama Konghucu

(3) Riska Tidak membolehkan Windi Sholat Zhuhur karena sedang rapat

(4) Irfan mengecilkan suara azan di masjid karena ada tetangga beragama Hindu yang sedang sakit parah

Dari pernyataan di atas, perilaku yang mencerminkan sikap toleransi ditunjukkan pada nomor…

A. (1) dan (2) B. (2) dan (3)
C. (2) dan (4) D, (1) dan (4)

11. Meskipun berbeda-beda namun tetap satu jua, istilah ini disebut juga dengan….

A. Bhinneka Tunggal Ika B. Pancasila
C. UUD 1945 D. Janji Siswa

12. Untukmu agamamu, dan untukku agamaku” adalah terjemahan Surah Al-Kafirun ayat ke…

A. 6 B. 5
C. 4 D. 3

13. Mengapa kita harus menghargai adanya perbedaan agama, suku, ras, dan golongan?

A. Agar tidak terjadi perpecahan
B. Agar tercipta kerukunan beragama
C. Agar mendapat banyak uang
D. Jawaban A dan B benar

14. Gara-gara kenaikan BBM jenis Pertalite, Jaka dan Refo saling ejek karena dulu saat Pemilu memilih calon presiden yang berbeda. Sikap Jaka dan Refo yang seharusnya adalah…

A. Jaka dan Refo tidak perlu ada yang mengalah

B. Refo seharusnya meminta maaf kepada Jaka atas ejekannya

C. Jaka seharusnya meminta maaf kepada Refo atas ejekannya

D. Jaka dan Refo sebaiknya berdamai dan saling menghargai pilihan presiden masing-masing

15. Sebelum diutusnya Nabi Muhammad SAW, bangsa Arab kebanyakan menyembah…

A. Allah B. Berhala
C. Pohon D. Dewa

16. Meyakini hari akhir adalah rukun iman yang ….
a. Pertama b. Ketiga
c. Keempat d. Kelima

17. Meyakini adanya hari akhir hukumnya adalah ….
a. Wajib b. Sunah
c. Makruh d. Haram

18. Hari akhir akan di alami ….
a. Jin saja b. Manusia saja
c. Malaikat saja     d. Semua makhluk

19. Ketika ada seseorang yang mengaku mengetahui datangnya hari akhir, maka berarti orang tersebut ….
a. Sangat alim b. Sangat cerdas
c. Sangat mengetahui d. Pembohong

20. Seseorang yang beriman kepada hari akhir maka ….
a. Berusaha selalu beramal baik

b. Memuaskan nafsunya selagi mampu
c. Berdoa agar tidak terjadi hari akhir
d. Berusaha untuk tidak mati

21.

Terjemahan surah Az-Zalzalah ayat 1 diatas adalah ….
a. Ketika datang kepadamu hari kiamat yang pasti
b. Ketika bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung)nya
c. Ketika bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat

d. Ketika matahari diterbitkan dari arah barat

22. Hari akhir disebut juga dengan yaumul mizan, artinya adalah hari ….
a. Amal manusia diampuni b. Amal manusia dihitung
c. Catatan amal manusia diberikan d. Amal manusia ditimbang

23. Pada hari akhir semua amal manusia akan dihitung, maka hari akhir juga disebut dengan ….
a. Yaumul Ba’as b. Yaumul Qiyamah
c. Yaumual mizan d. Yaumul hisab

24. Berikut ini yang terjadi ketika datangnya hari kiamat, kecuali ….
a. Gunung meletus b. Gempa bumi
c. Banyak pelangi d. Angin badai

25. Berikut ini yang merupakan tanda-tanda kiamat kecil, kecuali ….
a. Ilmu agama sudah tidak dianggap penting
b. Minuman keras merajalela
c Banyak terjadi perzinaan dengan bebas
d. Matahari terbit dari sebelah barat

 

 

 

 

B. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!

1.Al kafirun merupakan surat dalam al Quran yang berisi tentang ….

2. al kafirun merupakan surat …………….. yang terdiri dari ………….. ayat

3. Percaya dengan datangnya hari akhir termasuk rukun ….

4. Malaikat yang meniup sangkakala adalah ….

5. Munculnya binatang ajaib yang bisa berbicara termasuk tanda-tanda kiamat …..

6. Tiupan terompet malaikat Isrofil yang ketiga akan membangkitkan semua manusia dari ….

7. Orang yang bisa memberikan syafaat di hari akhir adalah ….
8. Apakah yang dimaksud dengan hari akhir?
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….

………………………………………………………………………………………….

9. Sebutkan 4 tanda-tanda akan datangnya hari akhir!
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

10. sebutkan perbedaan antara kiamat kecil dan kiamat bersar.

…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

 


Share:

0 comments:

Posting Komentar

tes cpns baru

 TES CPNS 2023  lAZADA PROMO

PROFIL SEKOLAH

SD ISLAM TERPADU DARUL QURAN SURABAYA

SD ISLAM TERPADU DARUL QURAN SURABAYA
SEKOLAH HAFIDZ QURAN

DAFTAR POSTINGAN

Archive

ADMINISTRASI DAN PENDAFTARAN SISWA

BANK LATIHAN SOAL TINGKAT SEKOLAH DASAR

CHANNEL YOUTUBE